Banyaknya rekan yang menderita investasi gagal akan menimbulkan kerugian dalam waktu sekejap. Kegagalan ini tentu akan menyita pikiran, perasaan, bahkan ada sebagian investor menjadi gila dibuatnya. Investasi yang gagal menjadi mimpi buruk yang akan selalu teringat sehingga harus tetap waspada setiap waktu.
Sebenarnya saat proses melakukan investasi seorang investor dibekali dengan formula atau rekomendasi dari manajer investasi dari perusahaan sekuritas sehingga meminimalisir resiko yang akan terjadi dapat terdeteksi secara dini. Investasi yang dilakukan ini tentu berasal dari uang tabungan yang telah lama disisihkan sedikit demi sedikit agar dapat maksimal tumbuhnya di masa yang akan datang. Jika investasi yang dipilih ini dapat berkembang dengan baik maka anda akan mendulang keuntungan di masa yang akan datang.
Lingkup dunia investasi ini bagaikan alam liar yang harus anda hadapi, ada penurunan ada juga pendakian. Ada jalan yang landai anda juga dihadapkan dengan jurang yang sangat dalam. Anda sebagai investor tentu selalu berhati-hati melangkah, apabila salah pada pijakan maka kecelakanan diri akan di derita.
KENALI PENYEBAB INVESTASI GAGAL.
A. Jangan terlalu banyak berharap tinggi jika sudah mulai melakukan investasi. Sebagian investor ada yang selalu beranggapan bahwa investasi yang dipilih selalu memberikan keuntungan berlipat tinggi dan mengabaikan resiko yang mungkin saja terjadi. Jangan selalu berfikir bahwa hanya untung saja di pikiran tetapi saat rugi tidak mau menanggung. Investasi mirip dengan bisnis, ada proses ada untung ada pula rugi. Kompleksitas masa berjalan harus terjadi secara keseluruhan, tidak akan pernah investasi selalu cuan terus saat rugi investor juga siapkan diri.
Dengan fenomena ini tentu resiko yang bisa terjadi dapat diminimalisir, kepastian resiko yang dalam apabila seorang investor tidak mau menerima rekomendasi para pakar atau manajer investasi yang telah menyampaikan formula hingga matriks kapan saat investasi tersebut terlihat hasil keuntungan dan kapan pula investasi itu dalam zona menurun karena aspek tertentu. Ini lah yang harus segera dipahami karena resiko yang bisa terjadi ini dapat dinikmati prosesnya oleh seorang investor dengan baik dan berimbang.
B. Minim Pengetahuan Mengenai Risk Manajemen.
Resiko investasi ini ada ilmunya di dalam lingkup risk manajemen. Jika investor mengabaikannya maka resiko besar yang akan bisa terjadi bisa saja datang bertubu-tubi sehingga aset yang sudah dimiliki dapat hilang seketika dalam sekejap. Mempelajari resiko ini cukup rinci dimulai dari resiko internal hingga resiko eksternal. Ada beberapa hal yang harus dicermati oleh seorang investor pemula seperti anda:
- Timing investasi harus ditetapkan pendek, menengah, atau jangka panjang.
- Jenis investasi dapat mulai diversifikasi seperti properti, emas, tanah, reksadana, dan lain sebagainya.
- Diversifikasi geografi daerah atau negara seperti Malaysia, Singapura, Hongkong, dan seterusnya. Begitu juga di dalam negeri seperti Bali, Subabaya, Makasar, dan seterusnya.
- Jangan rakus dan tamak hingga sadar diri. Hidup selalu berbagai ke sesama, jangan pernah melupakan semua yang dimiliki ini ada hak orang lain didalamnya sehingga mereka tentu akan mendoakan semua rencana anda di masa yang akan datang.
C. Takabur Hingga Ingin Ambil Posisi Resiko Besar.
Poin ini semua investor patut kenal dan selalu diberitahu. Jangan pernah ada rasa takabur di dalam diri untuk ambil posisi yang sudah masuk ke resiko sangat besar. Ibaratnya terlalu percaya diri hingga berani untuk melawan arus kebuntuan jika investasi hanya berjalan ditempat saja. Apabila resini sudah masuk tinggi maka diri investor sulit dikendalikan bahkan sampai hancur habis seketika dapat terjadi.
Rekan dari sesama investor menyebutkan seperti ini "dunia investasi ini harus pilih pilah kapan waktu full untuk investasi segera lakukan, tetapi harus langsung pengereman jika sudah terlihat rugi sebelum sampai meluncur ke titik dasar".
BAGAIMANA SEORANG INVESTOR HADAPI KEGALALAN INVESTASI.
Apabila seorang investor telah menghadapi investasi yang gagal cenderung resiko tinggi tentu harus melihat semuanya secara proporsional. Dibalik resiko investasi cara terbaik untuk memperkokoh kembali keuangan yang dimiliki untuk menata kehidupan di masa yang akan datang.
Setiap investasi yang ada tentu ada pasang surutnya, tidak selalu merasakan manis ada masa pahitnya. Semua kegagalan ini sudah tentu pasti dapat terjadi ke siapa saja hingga seorang pakar pun pernah merasakan gagal dalam investasi. Seorang investor jangan pelihara sifat stres atau panik untuk menghadapi kegagalan seperti ini. Harus berfikir seperti biasa dan gagal merupakan pengalaman untuk tidak akan diulang kembali agar tidak terpuruk ke lobang yang sama dengan proses yang salah jangan di ulang kembali.
2. Selalu Menjadi Investor Dengan Membuat Keputusan Dengan Tenang.
Setelah terjadi gagal investasi mungkin ada investor masuk ke zona panik. Memang diakui bahwa kepanikan ini ada dasarnya yaitu rugi besar sudah di depan mata dan akibatnya sudah segera di pikul. Tetap dalam koridor tenang karena akibat yang dilakukan ini pastinya ada yang salah, dan harus anda sadari segera untuk tidak terburu-buru mengambil keputusan.
3. Segera Kenali Masalah Utama Kerugian Itu Di Bagian Mana.
Untuk poin diatas telah anda lalui dan pikiran sudah mulai sangat tenang, segera kenali masalah utama dari kerugian itu ada di bagian mana?. Sebagai investor tentu anda segera mulai ulik dan investigasi kegagalan yang terjadi ini saat inevstasi dilakukan. Anda tetap analisa secara akan sehat penyebabnya sehingga sumbernya segera dikenali. Investigasi ini sebaiknya dimulai dari proses hingga sampai ke sebuah titik penyebab yang membuat investasi ini menjadi rugi.
4. Segera Tanyakan Ke Pakar Dan Segera Benahi Kembali Semuanya.
Setiap kesalahan pasti ada penyebabnya, mungkin prinsip kehati-hatian yang telah disampaikan oleh pakar anda mengabaikannya sebelum melakukan investasi. Perbaiki dan segera mulai dari awal kembali untuk menanyakan kepada pakar atau manajer investasi agar pemilihan investasi lain yang direkomendasikan di masa yang akan datang seperti apa.
Anda jangan pernah takut untuk belajar lagi, jangan pernah malu mengakui kesalahan bahwa anda telah jatuh karena sebab sesuatu hal. Kegagalan itu merupakan guru terbaik yang tidak semua orang telah melewati fase itu. Hindari investasi resiko tinggi jika anda memulainya lagi, kegagalan ini tentu sebuah momen dalam hidup anda dengan meniti kembali untuk meraih cita-cita di masa yang akan datang.
5. Mulai Dari Instrumen Dengan Margin Cukup Baik Dalam Waktu Cepat.
Berbagai macam ragam conton instrumen investasi saat sekarang ini dapat anda pilih jenis yang menghasilkan dalam waktu tidak lama. Misalnya dalam reksadana, saham, emas, dan lain sebagainya. Mungkin setiap investor punya pilihan tersendiri tetapi masih dalam kodirdor resiko yang masih dapat ditolerir. Hindari resiko besar karena anda baru memulai awal kebangkitan lagi.
6. Tetap Berharap Dan Berdoa Agar Dimudahkan Jalan Oleh Allah SWT.
Setelah anda berusaha tentu mulai berdoa kembali kepada Allah SWT untuk mencoba investasi yang diredhoi olehNya khusus untuk rekan muslim. Mungkin anda mencoba investasi yang lebih amanah dan memberikan ketenangan dalam hidup seperti tanah atau logam mulia. Tetap perhatikan semua prinsip yang diterapkan nanti agar jalan anda mulai diberkahi. Atau mungkin anda melakukan bisnis untuk mengantikan investasi yang telah lama digeluti. Bisa saja di bisnis anda punya jalur yang tepat untuk meraih mimpi-mimpi di masa yang akan datang.
Baca juga:
1. Begini Cara Kerja Seorang Investor Untuk Investasi Untung Besar Dengan Resiko Dapat Disesuaikan
2. Jenis Instrumen Investasi Untuk Para Pemula
3. Faktor Penentu Berhasilnya Sebuah Investasi: Properti, Tanah, Atau Logam Mulia Emas
4. Investasi Minim Resiko Cocok Sekali Untuk Pemula Seperti Anak Muda Kreatif Modern
PENUTUP.
Gagal melakukan investasi mungkin saja teguran untuk diri anda dari sang pencipta. Anda mungkin ada kesalahan yang diperbuat tidak hanya dari proses atau dari pihak lain. Tanya ke diri sendiri apa yang terjadi, walau gagal investasi memang jalannya tetapi semua itu sudah tentu pasti ada hikmahnya untuk menata hidup yang lebih baik.
Jadi, setiap musibah tentu ada alasannya. Mungkin saja dengan jalan seperti ini anda harus hijrah ke bidang lain. Seperti saya sebutkan diatas berbisnis di bidang tertentu. Anggaplah kesalahan ini sebagai awal kebangkitan anda untuk menggapai cita-cita di masa yang akan datang. Anda tidak perlu kecewa dengan keadaan yang penting anda sudah menyadari kesalahan dan jalan keluar untuk memulai hidup baru.
Komentar
Posting Komentar
Yuk, sharing komentar