Beli Properti Luar Negeri Untuk Investasi Jangka Panjang? Ada Hal Penting Harus Diperhatikan Sebelum Transaksi
Dengan terbukanya kesempatan untuk membeli rumah hunian, apartemen, atau properti lainnya untuk investasi jangka panjang telah menjadi perhatian khusus bagi penduduk Indonesia. Dengan proses pembangunan yang dilakukan oleh developer yang sudah pasti punya reputasi baik ini menghasilkan unit yang punya quality control profesional hingga status politik di negara tersebut relatif stabil, hingga return yang ingin didapatkan tentu punya margin yang menggiurkan. Apalagi jenis apartemen di negara tetangga seperti Singapura dan Malaysia tentu dapat menjadi sebagai diversifikasi intrumen keuangan yang akan anda lakukan di tahun ini.
Banyaknya property di luar negeri yang ditawarkan oleh developer di sana tentu anda sebagai pembeli harus tetap berhati-hati sebelum melakukan transaksi. Teliti sebelum membeli agar tidak salah beli, properti yang mereka tawarkan melalui brosur tidak pernah ada sedangkan uang telah anda setor. Jadi, kebohongan seperti ini tentu tidak ingin menjadi sebuah mimpi buruk sehingga aset yang seharusnya anda miliki tidak kunjung selesai oleh mereka. Apa saja hal yang harus diperhatikan sebelum beli hunian properti di luar negeri yang akan anda jadikan investasi jangka panjang?. Berikut ilustrasinya:
1. Sebagai Pembeli Harus Paham Regulasi Beli Properti Luar Negeri Yang Telah Ditetapkan Oleh Pemerintah Setempat.
Negara tujuan sudah tentu pasti akan menerapkan peraturan atau regulasi untuk warga asing yang ingin memiliki properti. Peraturan ini tentu melindungi semua hal yang berhubungan dengan kepemilikan hingga aspek lain yang menyertainya. Setiap negara punya aturan tersendiri seperti di Singapura dan Malaysia ada perbedaannya. Dan pastinya, jenis properti yang boleh di beli oleh warga asing adalah dengan nilai tertentu. Seperti contoh di Malaysia, warga asing dapat membeli hunian atau properti dengan harga diatas RM 2jt atau setara dengan +/- Rp8M.
2. Jika Diperlukan Kerjasama Dengan Agen Property Indonesia Terpercaya.
Apabila anda sangat mengenal developer penjualan properti di negara tujuan tentu mendapatkan harga yang sangat kompetitif bahkan dapat diskon khusus. Tetapi tidak semuanya ada seperti itu tetapi dengan terbukanya informasi yang cukup besar di zaman sekarang maka dveloper di negara tujuan ini ada membuka kerjasama dengan broker di Indonesia untuk memasarkannya. Nah, ini menjadi peluang bagi anda yang ingin mendapatkan hunian properti terbaik baik dalam bentuk rumah atau apartemen di negara tujuan. Untuk prosesnya agen properti di Indonesia yang ditunjuk ini akan membantu warga negara di mulai dari persyaratan hingga sampai tahap transaksi nantinya.
3. Anda Sebagai Pembeli Harus Paham Semua Dokumen Hukum Dan Harus Mengerti Penggunaan Bahasa Dalam Perjanjian.
Lintas negara sudah tentu pasti ada dokumen hukum yang harus ditandatangani semestinya supaya legalitas untuk kepemilikan aset yang sangat kompetitif ini tidak ada permasalahan di kemudian hari. Jika anda butuh translator untuk sebutan kata di perjanjian nanti sebaiknya dilakukan, agar tidak ada jebakan kata yang mungkin saja terjadi. Setiap pasal demi pasal harus paham apa yang disampaikan oleh penjual atau developer sehingga hal yang tidak diinginkan nanti dapat diminimalisir kecurangannya atau kesalahpahaman.
4. Waspada Dengan Nilai Tukar Uang.
Pembelian properti di luar negeri pastinya anda harus memperhatikan timing yang tepat untuk melakukan transaksi. Memang membeli saat kurs rupiah menguat memberi akibat yaitu harga properti akan sedikit menurun begitu juga dengan sebaliknya. Rata-rata developer di luar negeri selalu menggunakan mata ruang setempat atau minimal USD atau Euro. Tergantung kesepakatan antara anda dan developer. Jangan gegabah saat membayar lihat waktu nilai tukar uang, waktu terbaik apakah tinggi atau rendah.
5. Lihat Tata Cara Skema Pembayarannya.
Semua tahap diatas telah anda lihat ada beberapa properti yang telah memikat hati untuk segera di beli. Tentu saja untuk melakukan pembayaran lihat tata cara skema pembayarannya apakah secara tunai atau kredit. Keterlibatan bank penerima ini yang ditunjuk oleh developer ini merupakan institusi keuangan yang resmi dan memang punya reputasi baik di negara tujuan. Dan selalu anda update semua informasi bank tersebut bagaimana track records terhadap warga negara asing saat transaksi menggunakan bank ini.
PENTING.
Membeli properti dalam bentuk aset berupa rumah hunian hingga apartemen di beberapa negara di dunia ini tentu telah menjadi sebuah pilihan investasi saat anda ingin diversifikasi instrumen keuangan. Rencana masa depan yang begitu cemerlang akan anda mulai sehingga aset di negara tujuan ini tentu ada baik bagi keluarga atau pengembangan bisnis yang butuh tempat untuk berkarya. Tetapi itu semua harus banyak sekali tantangan yang harus anda hadapi apalagi kecurangan hingga kesalahpahaman bisa saja terjadi. Ini lah yang harus diminimalisir atau dihilangkan agar aset impian properti ini dapat anda raih dengan baik sesuai dengan prosedur hukum di negara tujuan.
Memang, peraturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah setempat sudah baku dan mandatory harus anda ikuti. Prosesnya cukup panjang dan jika butuh lawyer untuk membantu anda tentu harus dilakukan, karena bahasa hukum ada lawyer yang cukup paham. Apalagi lintas negara yang sangat butuh keahlian khusus supaya anda sebagai pembeli memang mendapatkan properti yang benar-benar sesuai dengan kriteria dan status hukumnya terpenuhi. Ikuti semua prosedur yang harus anda lakukan supaya legalitas kepemilikan ini sah dan anda layak untuk memilikinya.
Terakhir, perlu juga anda mendapatkan informasi tambahan dari media manapun bagaimana track records dari berbagai pihak yang terlibat di dalam properti yang dimaksud seperti developer, agen properti, hingga institusi lain. Gali semua informasi sebanyak mungkin supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. Informasi ini tentu akan memberikan tambahan kenyakinan jika semua hal yang berhubungan dengan properti ini layak untuk dipercaya dan memang nyata kualitasnya.
Ikuti juga pameran properti asing jika anda kemungkinan buka di Indonesia. Dari awal informasi ini anda akan mengenal lebih dekat developer yang membangun atau pemilik properti ini turut hadir di pameran tersebut. Dari interaksi ini anda akan terhubung dengan petugas internal mereka atau sales marketingnya untuk membantu para pembeli dari Indonesia yang ingin mendapatkan properti dalam bentuk rumah atau apartemen di lokasi terbaik. Segerakan diri untuk mencatat apa saja yang harus anda siapkan hingga tata cara dari versi developer sehingga mengenal semua aspek ini akan membuka langkah terbaik yang harus anda lakukan.
Baca juga:
1. Hobi Para Lelaki Pria Umur 40 Untuk Kepentingan Pekerjaan Hingga Bisnis Masa Depan
2. Pekerjaan Utama Dapat Dilakukan Di Rumah Ternyata Membawa Penghasilan Cukup Besar Dan Anda Tidak Akan Menyangkanya
3. Beli Rumah Atau Apartemen: Mana Yang Terbaik Dampak Nilai Ekonomi Untuk Aset Yang Anda Miliki
Komentar
Posting Komentar
Yuk, sharing komentar