Anda jangan khawatir saat berada di negara Kamboja saat melakukan perjalanan traveling atau menetap sejenak untuk menghabiskan masa cuti. Jenis supermarket, minimarket, hingga apotek sangat mudah sekali ditemukan bahkan pilihan yang ada dapat menjadi destinasi berhemat belanja anda dengan budget maksimal yang dipersiapkan. Termasuk negara tujuan wisata di ASEAN telah menjadi tempat untuk menghabiskan masa liburan dengan biaya hidup cukup murah di Phnom Penh dan Sim Reap cenderung lebih kompetitif jika dibandingkan dengan Indonesia.
Berbagai kebutuhan yang selalu terpenuhi setiap hari seperti belanja harian hingga bulanan dengan harga yang sangat terjangkau dan masih relatif murah ini membuat semua kebutuhan anda sangat mudah terpenuhi. Apalagi jenis sayur dan buah segar selalu tersedia setiap hari dengan kualitas terbaik. Berikut rekomendasi supermarket, minimarket, dan apotek yang butuhkan saat berada di Kamboja terutama di Phom Penh dan Seam Reap sebagai kota penting yang di huni oleh seluruh traveler dunia dan turis Indonesia.
A. Supermarket di Kamboja.
Berikut rekomendasi supermarket yang dapat anda pilih untuk membeli semua kebutuhan sehari-hari hingga bulanan. Berikut rinciannya:
1. Supermarket Chip Mong Kamboja.
Jenis supermarket yang relatif baru membuka bisnis di Kamboja ini telah mendapat perhatian penuh dari semua kalangan, lokasinya berada di Monivong Blvd ini telah menjadi populer di kalangan penduduk lokal di kota Phnom Phenh. Untuk jenis produk yang tersedia di supermarket ini cukup lengkap bahkan untuk produk impor yang sudah sangat terkenal sekali seperti Eropa, Amerika, dan negara Asia lainnya tersedia rapi di rak khusus ini. Pasar western sangat tinggi sekali karena jumlah turis dari luar negara Kamboja memilih negara ini sebagai tempat liburan mereka dalam waktu lama.
Jenis barang lain yang sangat dibutuhkan oleh penduduk lokal dan traveler adalah jenis daging segar, ikan segar, dan aneka jenis keju terbaik ada di supermarket ini. Kebutuhan perawatan kulit hingga kosmetika ada beberapa booth yang menyediakannya sesuai dengan cuaca di negara ini. Vitamin dan jenis asupan suplemen untuk kebugaran tubuh juga ada sehigga kelengkapan ini membuat suasana belanja menjadi menyenangkan.
2. Supermarket Lucky Kamboja.
Konsep yang diusung oleh supermarket Lucky ini adalah makanan impor yaitu western sebagai produk penting yang di jual. Lokasi di pusat kota seperti Phnom Penh ini selalu ramai tidak hanya penduduk lokal tetapi traveler yang kebetulan mengisi waktu liburannya di sini. Untuk masalah harga sangat terjangkau sesuai dengan kualitas, khusus untuk sayuran dan buah tentu segar selalu bertukar setiap hari saat penjualan meningkat.
Jenis barang lainnya yang cukup banyak tersedia di rak kiri dan kanan saat melangkah di dalam supermarket ini adalah makanan ringan import termasuk makanan kering punya pasar tersendiri di negara ini. Supermarket ini telah memiliki pelanggan setianya dan telah memiliki mall sendiri terintegrasi dengan toko sehingga kenyamanan untuk seluruh kebutuhan anda tidak hanya supermarket ada toko lain tidak jauh lokasinya.
3. Supermarket Aeon Kamboja.
Tidak diragukan lagi supermarket Aeon ini menyediakan beragam jenis produk berkualitas setiap hari. Pesona supermarket ini tentu sudah dicintai oleh seluruh penduduk lokal dengan jenis yang sangat banyak terutama produk impornya. Mereka juga menyediakan menu lokal yang sangat lezat dan pastinya punya cita rasa tersendiri. Khusus untuk turis tentu pesona makanan ini akan menjadi perhatian sekali dengan jenis yang cukup banyak dengan harga yang sangat terjangkau.
Kepopuleran supermarket di Kamboja ini sudah memberikan kemudahan bagi penduduk lokal hingga turis dunia untuk kebutuhan keseharian dan bulanan. Khusus di area makan ini banyak sekali jenis menu yang tersedia sehingga dapat anda beli untuk dibawa pulang jika malas masak di rumah (khusus rekan tinggal lama di negara ini). Penggemar sushi juga dimanjakan jenisnya di supermarket Aeon ini karena rasanya sudah disesuaikan dengan penduduk lokal. Lokasi yang cukup dekat dari seluruh penjuru kota hanya menggunakan tuk tuk saja anda sudah bisa menikmati suasana belanja yang begitu unik di Kamboja ini.
4. Supermarket Bayon-Market Phnom Penh Kamboja.
Pilihan lainnya adalah supermarket Bayon atau sebutan lain Bayon Market yang lokasinya masih di pusat kota. Jenis produk yang tersusun rapi di rak kiri dan kanan ini tentu memberi kesempurnaan berbelanja. Jenis makanan segar dan kering tersedia cukup disini dengan harga yang sangat murah. Untuk produk import juga tersedia termasuk USA dan Korea ada di rak tertetntu.
Yang memberikan hal yang sangat mencengangkan adalah ada brand luar negeri hanya ditemukan di supermarket ini dengan harga yang sangat kompetitif. Tidak terlupakan hal yang segar-segar seperti buah dan sayur sangat berlimpah sekali dengan harga yang pantas bahkan lebih murah dari pasar tradisional. Untuk kebutuhan traveler dari western tentu hal yang paling penting adalah minuman yang harus tersedia untuk mereka apalagi saat kongkow dan meet up sesama teman. Sesuaikan dengan kebutuhan anda apalagi rekan muslim tentu produk yang direkomendasikan punya logo halal harus menjadi perhatian.
5. Supermarket Le Marché Phnom Penh Kamboja.
Khusus untuk supermarket ini terfokus pada produk impor dari Eropa terutama Perancis. Lokasinya masih di pusat kota tentu memberikan akses yang cepat untuk sampai, apalagi anda seorang traveler selangkah saja untuk sampai kesana tentu menjadi sesuatu yang amazing sekali. Melihat suasana kota Phnom Penh yang masih ada bangunan tempo dulu ini membuat trip ini sangat sulit untuk dilupakan.
Produk pilihan yang sering dikonsumsi oleh penduduk western Eropa ini seperti kacang-kacangan, gandum, hingga jenis beras tertentu ada di supermarket ini. Termasuk produk Amerika yang terkenal seperti biji kering ada dijual di tempat ini. Kelengkapan semua makanan dan minuman yang tertata rapi di display ini membuat mata anda menjadi takjub karena tata ruangnya begitu berbeda. Aneka jenis roti terbaik dari bahan premium ada tersedia, memang harganya relatif mahal karena pasarnya khusus western ini tentu ada aspek picky bagi traveler untuk membeli barang kebutuhan mereka.
6. Supermarket Thai Huot Kamboja.
Supermarket iini tidak begitu luas tetapi mereka juga menjual produk import western. Lokasinya di pusat kota Phnom Phen ini memberikan alternatif tempat belanja untuk semua kebutuhan baik penduduk lokal atau turis. Jenis produk yang dijual tentu tema western terutama dari Perancis dan negara Eropa. Jenis barang lainnya seperti jenis keju ternama hingga makanan kering juga tersedia di rak display. Kebutuhan akan daging segar turut menjadi perhatian supermarket ini dengan harga yang sangat kompetitif sekali.
7. Supermarket Super Duper Phnom Penh Kamboja.
Saat sekarang ini di Kamboja sudah ada supermarket yang buka 24 jam untuk membantu semua pihak mendapatkan kebutuhan sehari-hari dan bulan di waktu kapan saja. Permintaan pasar sudah ada sehingga pebisnis menangkap peluang ini untuk mempercepat omset dagang dapat terwujud segera. Super duper ini menyediakan aneka jenis produk impor seperti Australia dan Amerika dengan harga yang sangat kompetitif.
Jenis makanan ringan dan makanan kering juga dapat ditemukan di supermarket ini menjadi pilihan terbaik di saat waktu belanja sudah tengah malam. Untuk jenis frozen, buah dann sayur segar tersedia beragam dan jenis peruntukannya sehingga semua pihak yang membutuhkan ada di zona frozen. Lainnya seperti kebutuhan pesta anak hingga kostum juga tmereka jual di supermarket ini.
Baca juga: Makanan Halal Khas Di Kamboja Semua Visitor Wajib Coba
8. Supermarket House of Spice Kamboja.
Pasar yang mereka bentuk adalah khusus menjual bumbu masak di satu tempat sehingga para pembelo tidak perlu ke tempat lain. Tema masakan yang cukup variatif ini seperti Western, Asia, dan Indian ini mampu menjadi tempat paling penting di Kamboja. Khusus anda yang suka memasak menggunakan bumbu lengkap supermarket ini menjadi rekomendasinya.
9. Supermarket Veggy’s Kamboja.
Kebutuhan akan produk froezen di Kamboja ini sangat tinggi sekali apalagi dengan ragam selera yang terbentuk ini membuat Veggy's fokus pada bisnis ini. Berbagai jenis produk import makanan frozen ini cukup beragam, dimulai dari olahan laut, makanan kaleng, dan lainnya tersusun rapi di lemari pendingin dengan rapi. Untuk produk segar juga tersedia karena pelanggan yang akan mereka tarik untuk belanja disini seperti sayur untuk kebutuhan menu western, daging segar, dan aneka merek keju terkenal.
Setiap barang yang mereka pilih untuk di pajang di rak ini tentu telah mereka riset dengan baik sehingga kebutuhan konsumen di pangsa pasar yang sudah terkonsep ini mampu menjadi rekomendasi anda ingin mendapatkan jenis produk unggulan lainnya. Pastikan saat pandemi berlangsung tentu supermarket ini ditutup sementara, jika saat anda traveling di waktu tertentu dan mereka kembali buka maka anda dapat mengunjungi toko ini kembali.
10. Supermarket Natural Garden Kamboja.
Supermarket yang lebih memilih konsep organik ini sangat penting di mata pembeli. Jenisnya cukup beragam untuk berbagai pasar yang sangat terbuka seperti hotel, restoran, dan konsep ritel seluruh konsumen. Mengusung konsep sehat organik telah memilih pasar yang jelas sehingga membuat supermarket ini cukup populer di Kamboja. Bahkan hasil panen yang mereka tanam sendiri di pasarkan di supermarket mereka sendiri sehingga tetap dalam kondisi segar di kemas dengan quality control yang sempurna.
Hampir semua produk yang mereka jual temanya organik sehingga tidak perlu keraguan lagi apabila keinginan untuk sehat di mulai dari bahan-bahan yang akan dipersiapkan. Beras, telur, hingga produk impor sekalipun mereka tetap seleksi dengan ketat agar supaya konsumen yang memang telah mempercayakan toko ini untuk memenuhi semua kebutuhan mereka maka pasar akan memilih.
Baca juga: Penipuan atau Scam Sering Terjadi di Kamboja, Baca Sebelum Kena Khusus Traveler Pemula
B. Minimarket di Kamboja.
Tidak hanya supermarket yang diperlukan oleh penduduk lokal saja tetapi minimarket juga membantu traveler untuk membeli semua kebutuhan keseharian. Pastinya minimarket di Kamboja lokasinya sangat dekat dengan turis dan tidak jauh berjalan kaki saja. Anda jangan khawatir, ketersedian minimarket ini cukup banyak dan hanya selangkah saja untuk sampai dari hotel pilihan pusat bermukimnya para traveler seluruh dunia. Walau saat sekarang ini masih sangat terbatas sekali jumlah outletnya semoga di tahun mendatang lebih banyak lagi saat endemi ini segera berakhir. Rekomendasinya adalah:
1. Circle K.
Minimarket ini tentu sangat terkenal sekali hampir seluruh dunia. Berasal dari USA ini mereka membuka gerai di Kamboja untuk memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh traveler. Memang jumlah barang yang dijual sesuai dengan kebutan harian bahkan tersedianya jenis makanan dan minuman yang sangat diperlukan menjadi hal yang dipersiapkan dengan segera.
2. Kiwimart.
Alternatif pilihan lainnya adalah Kiwimart sebagai tempat penting untuk membeli semua kebutuhan traveler dunia di saat yang tepat. Lokasinya relatif dekat dengan pusat taveler stay ini membuat rekomendasi tempat ini dapat menjadi pilihan dengan berbagai kebutuhan harian tersedia di toko ini. Harganya sangat kompetitif dan jenis barangnya cukup beragam.
C. Apotek di Kamboja.
Kebutuhan apotek ini sangat penting sekali apalagi saat anda butuh obat yang lupa dibawa dari Indonesia. Biasanya obat yang paling sering digunakan yaitu obat sakit kepala, obat flu, balsem, minyak angin, suplemen, hingga sunblok. Ada beberapa rekomendasi apotek yang dapat anda kunjungi untuk kebutuhan saat traveling nanti adalah Victoria Pharmacy, UCare Pharmacy, HELP+ Pharmacy Eden Garden, atau Guardian Cambodia (Toul Tompong).
Komentar
Posting Komentar
Yuk, sharing komentar